“Science, Nature, and Research” are the core of our values

Gandeng Asayama Family Club Terkumpul Rp 1,5 Miliar, Ashanty Donasi APD untuk Tenaga Medis Covid-19

“Dengan donasi ini saya memberikan bantuan APD bagi paramedis dan dokter-dokter yang merupakan pejuang di garda depan, di setiap rumah sakit dan sampai ke puskesmas di seluruh Indonesia…”

WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA – Pandemi virus corona atau covid-19 masih terus mewabah di Indonesia selama sebulan belakangan ini.

Menurut data yang diumumkan, sejauh ini sudah lebih dari enam ribu orang yang positif mengidap atau terinfeksi virus corona atau covid-19 tersebut.

Bukan hanya masyarakat yang terinfeksi, tapi banyak sekali tim medis yang juga terpapar virus tersebut, diduga karena pasien tidak mengakui penyakitnya.

Dengan fenomena banyaknya tenaga medis yang terinfeksi, membuat masyarskat Indonesia, khususnya publik figur Tanah Air tergugah hatinya dan berbondong-bondong membuat donasi, salah satu adalah Ashanty (35).

Ashanty mengunggah informasi di media sosial instagram, kalau ia bersama dengan Asayama Family Club (AFC) berhasil mengumpulkan donasi sebesar Rp. 1,5 Miliar.

Dalam pesan resminya kepada Wartakotalive.com, Minggu (19/4/2020) malam, Ashanty mengaku bahwa ia mencoba membantu pemerintah menangani virus corona atau covid-19, dengan membuat donasi dan diberikan ke tenaga medis.

Donasi sebesar Rp 1,5 Miliar itu diungkapkan oleh Ashanty, ia belikan Alat Pelindung Diri (APD) yang akan diberikan ke tenaga medis dan dikirimkan ke 300 rumah sakit di seluruh Indonesia.

“Dengan donasi ini saya memberikan bantuan APD bagi paramedis dan dokter-dokter yang merupakan pejuang di garda depan, di setiap rumah sakit dan sampai ke puskesmas di seluruh Indonesia,” kata Ashanty.

“Selagi pemerintah mempersiapkan penyediaan APD dalam jumlah besar dan mengatur pendistribusiannya.” tambahnya.

Ashanty bergabung bersama perwakilan dari AFC Life science Indonesia, berkumpul untuk memulai gerakan ini dengan membagikan APD tersebut dimulai dari rumah sakit yang ada di Jakarta.

Istri dari musisi Anang Hermansyah itu mengatakan kalau kondisi dokter dan tim medis yang menjadi garda terdepan, sangat rentan terinfeksi virus corona atau covid-19.

“Bahkan banyak sekali dokter dan tenaga medis yang meninggal karena APD nya kurang baik,” ucapnya.

Hal tersebut menjadi alasan ibu empat anak itu membuat donasi dan hasil donasinya dibelikan APD sebanyak 1500 pasang.

“Tujuan donasi ini adalah saya ingin melindungi para petugas medis, yang selama ini menjadi garda terdepan,” ungkapnya.

Tak sembarang kirim
Wanita bernama lengkap Ashanty Siddik Hasnoputro ini tidak sembarangan dan cuma-cuma mengirimkan APD ke rumah sakit tanpa pendataan sebelumnya.

“Rencana untuk yang berikutnya, kami akan mengumpulkan dana lagi untuk dapat membantu menanggulangi Covid-19. Hal ini dikarenakan permintaan donasi APD yang masuk ke data base kami sangat banyak, 1.300 Fasilitas Kesehatan (RS, Puskesmas) di 33 provinsi terutama dalam bentuk masker bedah, masker N-95, baju APD,” jelasnya.

Ashanty mendata langsung mana saja rumah sakit, puskesmas, dan klinik yang menangani pasien covid-19 atau corona di Indonesia.

“APD yang dipilih oleh tim saya, tentunya dengan bahan kualitas terbaik, dengan bahan anti Microbial dan tahan air, disertai dengan kaca mata pelindung. APD ini bisa digunakan berulang, karena bisa dicuci,” ujar Ashanty.

Ashanty menyampaikan alasan mengapa ia sekarang menanggapi serius kasus corona di Indonesia, terutama di Jakarta. Salah satunya dengan menerapkan Lockdown di rumahnya.

Dalam mendistribusikan paket APD, Ashanty melakukannya dengan menggunakan jasa ekspedisi Lion Parcel Mall Taman Palem, yang akan mengirimkan APD ke 300 rumah sakit di Indonesia.

Rumah Sakit sampai Klinik yang akan dikirimkan APD oleh Ashanty di antaranya RS Perkebunan Jember, RS Graha Kedoya, RS Yadika Kebayoran Lama, RS Bhayangkara TK I R. Said Sukanto, RS Royal Taruma, RS. RESTU KASIH RUMAH KELUARGA.

Kemudian ada Klinik Fakhira, RS Pelni, RSUD Kemayoran, RS Siloam TB Simatupang, Mabes Polri Pusdokes, RS Aulia, RS Mitra Keluarga Kelapa Gading, RS Hermina Kemayoran, RS Medistra.

Tak hanya di situ saja, Ashanty dan keluarga juga memberikan ke SOS Medika, RSU UKI, RS Jantung Jakarta, RS Hermina Podomoro, RS Grand Family, RSUP Nasional DR. Cipto Mangunkusumo, FKUI – RSCM, dan masih banyak lagi yang di rangkum menjadi 300 daftar rumah sakit.

“Semoga apa yang kami lakukan dapat membantu tenaga medis di Indonesia, dan juga dapat menginspirasi masyarakat untuk turut serta berperan dalam gerakan,” kata Ashanty.

Ashanty juga menegaskan untuk masyarakat tetap di rumah aja selama pandemi virus corona atau covid-19 mewabah Indonesia.

Sumber: Tribun News